Notif Aman Artinya Adalah?

oleh
oleh

Sorotmedia.com Notif aman artinya adalah apa dalam bahasa gaul di media sosial? Wajib tahu nih agar enggak kudet-kudet amat. So, ayo kita bahas.

Notif Aman Artinya Adalah?

Ini adalah salah satu bahasa gaul yang kerap digunakan dalam berinteraksi di media sosial seperti Facebook, IG dan sejenisnya.

Dari segi konteks, ini biasanya merupakan kata-kata untuk menyindir sesuatu.

Jika kamu masih polos, mungkin tidak tahu dan cenderung bodo amat dengan kata-kata yang satu ini.

Namun jika kamu adalah orang yang ikuti arus trend di media sosial, pasti akan paham dengan apa yang dibahas di artikel ini.

Notif Aman Artinya Adalah?

Notif adalah singkatan dari notifikasi atau dimaknai sebagai pemberitahuan. Konteksnya adalah notif di media sosial itu sendiri.

Misal saat kita menggunakan smartphone dan berinteraksi di Facebook, maka bagian atas smartphone kita biasanya akan memberikan notifikasi atau pemberitahuan, entah itu ada pesan yang masuk, yang membalas komentar, dan lain sebagainya.

Sedangkan aman di sini ya aman seperti apa yang kita pahami (aman, damai, tidak dalam ancaman, dan lain sebagainya).

Biasanya, pesan notif aman ini merupakan pertanyaan “sindiran” pada seseorang yang terngah “berani” bertanya yang tidak-tidak. Misalnya saja bertanya mengenai isu sensitif.

Kenapa harus notif aman? Ya karena biasanya saat ada yang terlalu lantang bicara di media sosial apalagi mencari ribut, biasanya akan ada yang memberikan balasan hingga chat pribadi yang berisi hal-hal yang tidak menyenangkan.

Atas dasar tersebut, maka tidak heran jika muncul kata gaul “notifikasi aman” ini.


No More Posts Available.

No more pages to load.