Sorotmedia.com – Salah satu anggota grup idol di Jepang dipecat setelah identitas aslinya terungkap sebagai seorang kriminal.
Tsukihiro no Karura, grup idol underground yang baru berusia satu bulan, mengumumkan kepergian Roa Shorikaru (19 tahun) karena masa percobaan terkait tindakan kriminal.
Di Jepang, pelaku di bawah umur yang melakukan tindak kriminal sering mendapat masa percobaan daripada penjara.
Kejadian ini mencoreng reputasi grup yang sedang naik daun. Mereka menunda perilisan lagu baru dan akan merekam ulang dengan formasi tiga anggota.
Tsukihiro no Karura meminta penggemar dan pers tidak menanyakan masalah ini demi privasi semua pihak. Grup ini tetap berterima kasih atas dukungan para penggemar meski dalam masa sulit.
Tindakan kriminal Roa belum terungkap, namun diduga melibatkan pelanggaran serius seperti pembullyan atau kekerasan.
Dalam masa percobaan, Roa seharusnya melaporkan setiap tindakannya kepada kepolisian, tetapi kemungkinan besar bekerja sebagai idol di Tokyo tanpa sepengetahuan pihak berwenang.
Identitas asli Roa Shorikaru terbongkar melalui investigasi yang dilakukan oleh pihak yang tidak terkait dengan Tsukihiro no Karura.
Investigasi tersebut dilakukan setelah munculnya beberapa kecurigaan tentang latar belakangnya.